Dibuka pendaftaran asisten praktikum untuk perkuliahan semester ganjil 2015/2016 untuk mata kuliah sebagai berikut:
- Ilmu Bahan Makanan_IBM ( Mata Kuliah Semester 1)
- Kimia Dasar_KimDas (Mata Kuliah Semester 1)
- Analisis Zat Gizi_AZG (Mata Kuliah Semester 3)
- Gizi Daur Kehidupan_GDK (Mata Kuliah Semester 3)
- Teknologi Pangan_TekPang (Mata Kuliah Semester 3)
- Penilaian Status Gizi Dasar_PSG (Mata Kuliah Semester 3)
- DIetetik Lanjut_DietLanjut (Mata Kuliah Semester 5)
Setiap pelamar dapat mendaftar untuk 2 Praktikum. Penentuan praktikum yang akan diasisteni diumumkan kemudian setelah melalui proses seleksi.
Pendaftaran bisa menemui langsung Ibu Tri PUji Lestari di kantor Prodi gizi Gedung D Lantai 2 atau mendaftar melalui sms/WA ke nomer 0896 9534 1885 dengan format:
Nama#NIM#Praktikum1#Praktikum2
Contoh: Monika#J310120008#GDK#PSG
Dengan Persyaratan:
- Pernah mengikuti mata kuliah yang bersangkutan dengan IPK minimal 3,0
- Tidak sedang PKL
- Tidak ada batas maksimal pelamar
tes seleksi akan dilaksanakan pada hari Sabtu 29 Agustus jam 10.00.
Hari Senin 31 Agustus 2015 diadakan Pelatihan untuk calon Asisten yang lolos seleksi.
Bagi yang lolos seleksi sebagai Asisten akan mendapatkan Sertifikat yang dapat digunakan untuk point dalam Mata Kuliah Lifeskill.